Minggu, 01 Mei 2016

SMASA Berkunjung



 Auditorium PNM Dibuka untuk Kunjungan SMASA Madiun












Sesi tanya jawab 
Auditorium PNM Dibuka untuk Kunjungan SMASA Madiun, jum’at (1/4/2016) Politeknik Negeri Madiun mendapat kunjungan sekolah dari SMA Negeri 1 Madiun yang dilaksanakan di Auditorium PNM Kampus I Jl.Serayu No.84 Madiun. Acara diikuti oleh 42 siswa ( perwakilan dari siswa kelas 2 ) dan tiga guru pendamping. Acara dimulai pada pukul 09.00 WIB, dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan dilanjutkan sambutan dari Bapak Direktur Politeknik Negeri Madiun yaitu Ir. M Juuhammad Luqman, MS.
Sambutan perwakilan dari SMA Negeri 1 Madiun disampaikan oleh Ibu Anik selaku Guru BK, inti dari sambutan ialah bersilahturahmi, dan mengenal kampus PNM secara langsung. Harapannya siswa SMA Negeri 1 Madiun mendapat informasi cara Penerimaan Mahasiswa/i Baru PNM beserta Progam Studi dan Beasiswa. Sambutan ketiga disampaikan oleh Humas PNM yaitu Muh.Supriyanto, SE.MM. dengan video Selayang Pandang PNM. Sambutan keempat oleh Suluh Argo Pambudi,S.T. mengenai SPMB PNM. 


Siswa/i SMA Negeri 1 Madiun sangat antusias ketika diadakan sesi tanya jawab mengenai akreditasi kampus, fasilitas kampus baru, prospek kerja untuk Diploma dan transfer pendidikan untuk Diploma.
Menurut Ibu Herwin Sulistyana selaku Pendamping OSIS,menyatakan “Acara kunjungan kampus di PNM sangat bermanfaat, menarik, dan menyenangkan. Ibu Herwin Sulistyana sangat terkesan dengan gedung kampus, fasilitas kampus,bidang study yang mempunyai prospek baik untuk masa depan. Terbukti dengan grafik kenaikan peminat pendaftar. “ Saya berharap kampus PNM dapat membawa citra baik kota Madiun dan tidak hanya terkenal dengan makanan khasnya yaitu pecel”.
Menurut Anggra Bayu Mustika Aji selaku siswa kelas XI SMA Negeri 1 Madiun, menyatakan “Saya mengikuti kunjungan ini merupakan proker tahunan OSIS, kebetulan yang tidak mengikuti study tour ke Bali dialihkan kunjungan kampus di PNM. Saya berharap dapat menjadi salah satu mahasiswa di PNM khususnya Teknik Listrik, karena kalau ada cewek masuk listrik itu terkesan keren sesuai dengan jurusan saya yaitu IPA. Harapan saya bagi PNM agar PNM semakin maju dan akreditasi PNM bisa meningkat secepatnya serta kuota teknik untuk cewek diperbanyak.”
Acara kunjungan berakhir pada pukul 11.30 WIB dengan penyerahan cinderamata beserta foto siswa SMA Negeri 1 Madiun dengan Direktur Politeknik Negeri Madiun. (Red/Bryan,Erica,tifani,heni,rysta. Editor/Vera. Dok/Gostafi Arifin-NIKNEMA)

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar